Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia(IJTI)Korda Muria Raya Bagi Sembako Kepada Warga Yang Terdampak Kenaikan Harga BBM Di Kudus

KUDUS- Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia ( IJTI ) Korda Muria Raya mengelar bakti sosial bagikan sejumlah paket sembako kepada warga terdampak kenaikan harga BBM di Kudus Jawa Tengah, Jumat (23/9/2022).

Sedikitnya 70 paket sembako berupa beras 5 kilogram, gula dan minyak di bagikan kepada tenaga kebersihan dilingkungan pendopo Pemkab Kudus, tukang becak, juru parkir, ojek dan warga terdampak lainnya yang ditemui di beberapa titik kota kretek.


Ketua IJTI Muria Raya Iwhan Miftahudin mengatakan bakti sosial ini merupakan kepdulian IJTI Muria Raya kepada warga terdampak kenaikan harga BBM. Bantuan paket sembako berasal dari kas organisasi dan hasil patungan angggota serta donasi beberapa pihak yang tidak terikat.

“Mudah mudahan bantuan yang kami berikan bisa membantu mengurangi beban warga yang terdampak kenaikan BBM” ujarnya, Jumat (23/9/2022).

Tak hanya di Kudus, kegiatan bakti sosial IJTI Muria Raya bakal dilakukan di beberapa wilayah lain seperti Demak, Grobogan dan Pati.

“Demak Grobogan dan Pati segera menyusul untuk kegiatan baksos ini, pembagiannya dilakukan kawan kawan masing masing daerah” Ujarnya.

Smentara itu salah satu penerima bantuan rudi mengatakan berterima kasih atas bantuan yang diberikan. Disaat harga bahan pokok naik imbas kenaikan BBM, bantuan yang diberikan sangat membantu meringankan ekonomi keluarga.

 

“Bbm naik harga kebutuhan naik semua, Alhamdulillah dapat bantuan sembako bisa irit”. Tandasnya.

Belum ada Komentar untuk "Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia(IJTI)Korda Muria Raya Bagi Sembako Kepada Warga Yang Terdampak Kenaikan Harga BBM Di Kudus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel