Dr. H. Musthofa Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan mensosialisasikan"Gunakan Rupiah dengan Bijak"
DR.H.Musthofa,S.E M.M adakan sosialisasi edukasi publik tentang rupiah bersama BI perwakilan Jawa Tengah yakni Jesaja Marthin Richard beserta beserta team,
Menurut Musthofa masyarakat harus bangga terhadap rupiah, bangga terhadap produk dalam negeri dan mencintai rupiah.
Pihaknya mensosialisasikan rupiah ini dengan adanya uang rupiah yang baru 2022 mulai dari pecahan seribu, dua ribu hingga seratus ribu rupiah,apalagi sekarang Bertransaksi Diera Digitalisasi lebih mudah karna adanya Qris,jadi tinggal scan saja.
Dengan E-Banking ini,tentu semua akan bisa mendapatkan sesuatu yang mudah untuk mengakses dalam transaksi ,Ujar Musthofa
Sementara itu, Jesaja Marthin Richard Perwakilan dari BI Jateng Mengatakan masyarakat harus paham dan bangga terhadap rupiah.
“Sehingga BI kerjasama dengan Komisi XI yakni dengan Pak Musthofa mensosialisasikan tentang rupiah yang baru” katanya.
Dalam pemaparan sosialisasi tersebut, BI menunjukkan uang rupiah yang baru 2022, kemudian beberapa perwakilan masyarakat disuruh maju ke depan untuk bisa mengenali rupiah yang baru dengan cara 3D (dilihat, diraba, dan diterawang).
“Sementara untuk peredaran uang rupiah baru 2022 ini belum terlalu banyak karena masih punya pecahan emisi yang 2016 yang cukup dan kondisinya masih bagus” ucapnya.
Untuk penukaran uang, lanjut Jesaja, BI membuka melalui Aplikasi Pintar. Namun, sementara ini masih di kota Semarang.
“Kalau Kudus nanti Kami usahakan melalui perbankan saja” lanjutnya.
Jesaja mengaku bersyukur karena inflasi di Indonesia tetap terkendali dan stabil.
“Kita bersyukur selama dua tahun pandemi, berkat sinergi banyak pihak, seperti Pak Musthofa dari Komisi XI DPR RI yang turut bekerja memastikan tingkat inflasi terkendali dan ekonomi tetap stabil di tengah situasi sulit,” ucap Jesaja.
Belum ada Komentar untuk "Dr. H. Musthofa Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan mensosialisasikan"Gunakan Rupiah dengan Bijak""
Posting Komentar